Diumumkan Pukul 15.00 WIB, PPDB SMA dan SMK Negeri di Riau Berintegritas
BERMADAH.CO.ID, PEKANBARU - Pelaksanaan Kegiatan PPDB Online Jenjang SMA dan SMK Negeri Provinsi Riau Resmi di tutup pada tanggal 29 Juni 2024 Pukul 13.00 WIB, dan proses verifikasi dokumen dilakukan sampai jam 23.59 WIB.
Berdasarkan data yang masuk di Sistem PPDB Online terlihat sampai waktu penutupan PPDB terlihat bahwa total yang berhasil mendaftar sebanyak 97.638 dengan rincian 60.925 memilih SMA dan yang memilih SMK sebanyak 36.713 calon peserta didik baru.
Hal ini disampaikan Plt Kepala Dinas Pendidikan Riau Roni Rakhmat kepada wartawan, Senin (1/7/2024).
Dikatakan, mulai pukul 00.00 WIB Tanggal 30 Juni 2024 Sistem PPDB Online melakukan proses Rekonsiliasi. Yang mana, sistem secara otomatis akan melakukan pemenuhan kuota yang tidak terisi pada masing - masing jalur/ kelompok.
Semua ini dilakukan, untuk pemenuhan kuota diambil dari jalur Zonasi pada jenjang SMA dan dan pemenuhan kuota pada jenjang SMK diambil dari jalur Prestasi.
"Sesuai jadwal pengumuman hasil seleksi PPDB Jenjang SMA dan SMK Negeri Provinsi Riau Tahun 2024 akan dilakukan pada tanggal 01 Juli 2024 pukul 15.00 WIB melalui website PPDB Online Jenjang SMA dan SMK Provinsi Riau http//:ppdb.riau.go.id," ujar dia.
Roni juga menyampaikan, dijadwalkan mulai 2 Juli 2024 sampai dengan 5 Juli 2024 dilakukan proses Pendaftaran Ulang untuk calon peserta didik baru yang dinyatakan lulus.
Pada pendaftaran ulang ini, sebut dia, calon peserta didik baru yang sudah dinyatakan lulus harus membawa dokumen asli semua persyaratan yang sudah di upload di sistem PPDB Online untuk dilakukan verifikasi dan validasi oleh Panitia PPDB Online tingkat satuan pendidikan.
"Alhamdulillah, secara keseluruhan Kegiatan PPDB Online Jenjang SMA dan SMK Negeri Provinsi Riau Berjalan dengan baik dan lancar," ungkap dia.
Dia juga berharap, bagi calon peserta didik baru jenjang SMA dan SMK yang tidak lulus di sekolah, maka pemerintah Provinsi Riau telah mengeluarkan kebijakan untuk memberikan Bosda Afirmasi kepada Siswa Kurang mampu untuk masuk ke SMA dan SMK Swasta yang sudah bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Provinsi Riau.
"Program ini dibiayai sampai tamat melalui APBD Provinsi Riau dengan kuota sebanyak 2000 orang untuk Kota Pekanbaru dan 500 orang yang dibagi untuk Kota Dumai, Kecamatan Mandau Kabupaten Bengkalis dan Kecamatan Pangkalan Kerinci Kabupaten Pelalawan," pungkasnya.
Disisi lain, Ketua Komisi V DPRD Riau, Robin P Hutagalung mengatakan,
sudah menandatangani pakta integritas, sesuai surat edaran (SE) KPK RI meminta pada tegak lurus pada peraturan.
"Jadi kita sudah rapat bersama untuk itu, supaya mereka tidak ragu-ragu dan mereka juga sudah kita sampaikan tidak akan ada titipan apapun, terutama dari anggota DPRD. Kalau ada titipan dari DPRD melakukan titip titipan segera beritahu kepada komisi V,” ujar dia.(rls)
Berita Terkait
- Penanggulangan Karhutla di Wilayah Koramil 02/Sungai Apit, Senin 1 Juli0
- Persiapan Final Jalan Sehat HPN dan HUT PWI Pelalawan ke-78 Siap Dilaksanakan0
- Penanggulangan Karhutla di lintas Wilayah Koramil 06/PWK Sabak Auh, Senin 1 Juli0
- Senin 1 Juli, Babinsa Koramil 06/Sabak Auh Sosialisasi dan Ajak Warga Amalkan Nilai-Nilai Pancasila0
- YBM PLN Gelar Khitanan Massal Gratis Bagi 420 Anak Dhuafa di Riau dan Kepulauan Riau0
- Penanggulangan Karhutla di lintas Wilayah Koramil 06/PWK Sabak Auh, Minggu 30 Juni0
- Minggu 30 Juni, Babinsa Koramil 06/PWK Sabak Auh Komsos di Kampung Temusai0
- Penanggulangan Karhutla di Wilayah Koramil 02/Sungai Apit, Minggu 30 Juni0
- Husni Harap Harkat dan Martabat Melayu Tetap Dijaga0
- Riau American Jeep (RAJ) Memperkuat Silaturahmi0
Berita Populer
- Sah, Edy Natar dan M Harris berpasangan di Pilgubri 2024 Mendatang
- Pencuri Terobos Pos 9 PT RAPP Ditahan Polres Pelalawan
- Dukungan Balon Walikota PATEN Terus Berdatangan, Mulai dari Keluarga Besar TNI, FKPPI
- Terima Sertipikat Tanah Elektronik, Warga Jakarta: Yakin karena Lebih Safety
- Daftar Calon Bupati Kuansing, Cak Mus Perjuangkan Gaet Dana Pusat untuk Pembangunan
- Kinerja Reforma Agraria Indonesia Diapresiasi Dunia
- Malam 27 Ramadhan, Sungai Apit Akan Diterangi Hiasan Lampu Colok
- Menteri AHY Sosialisasikan Kemudahan Investasi Melalui Kepastian Hukum Hak Atas Tanah
- Kejari Pelalawan Tetapkan Tersangka dan Tahan Mantan Kades Bagan Limau & Kaur
- Ragil Ibnu Hajar, Siap Hajar Permasalahan Pekanbaru Dengan Komitmen Penuh