Inisiatif Mulia Insan PLN Berhasil Sentuh 67 Keluarga Pra Sejahtera di Riau dan Kepulauan Riau
Program _Light Up The Dream_

By Bermadah 16 Mar 2024, 18:02:22 WIB Riau
Inisiatif Mulia Insan PLN Berhasil Sentuh 67 Keluarga Pra Sejahtera di Riau dan Kepulauan Riau

BERMADAH.CO.ID, PEKANBARU - PT PLN (Persero) melalui program “Light Up The Dream” melaksanakan penyalaan listrik serentak kepada 67 keluarga Pra Sejahtera di Riau dan Kepulauan Riau pada Kamis (14/03). Program Penyalaan Listrik yang berasal dari donasi pegawai PLN ini bertujuan untuk meringankan beban masyarakat yang kurang mampu dalam mendapatkan sambungan listrik secara gratis.

Dasmawati, salah satu penerima manfaat asal Pekanbaru, Riau, mengaku bersyukur atas kesempatan mendapatkan bantuan pasang baru listrik secara gratis dari donasi pegawai PLN. Perempuan yang berprofesi sebagai ibu rumah tangga dan mahir dalam pembuatan ketupat ini sudah lama menanti hadirnya aliran listrik di rumah dikarenakan aktivitas sehari-hari yang sangat terbatas.

“Sekarang dengan penyambungan Listrik ini, saya merasa senang bisa merasakan penerangan malam hari dan melakukan banyak aktivitas di rumah. Saya mengucapkan terimakasih dan mendoakan semoga PLN tambah sukses serta dapat membantu masyarakat kecil," ungkap Dasmawati.

General Manager PLN Unit Induk Distribusi Riau dan Kepulauan Riau, Parulian Noviandri mengatakan, bertepatan dengan Ramadhan 1445 H merupakan momentum bagi insan PLN untuk memberikan manfaat bagi masyarakat khususnya membantu saudara-saudara di sekitar kita.

"Salah satu upaya Insan PLN adalah berbagi kebahagiaan dengan mewujudkan mimpi keluarga pra sejahtera merasakan energi listrik yang berkeadilan melalui Program Light Up The Dream," ujar Parulian.

Parulian menambahkan, Listrik tidak hanya sebagai penerang tetapi juga berperan bagi peningkatan ekonomi. 

"Tujuan kami bersama adalah menumbuhkan semangat berbagi antara sesama untuk meningkatkan taraf hidup saudara kita yg belum mampu. Semoga dengan adanya bantuan listrik dari donasi pegawai PLN ini, dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat dan menggerakkan roda perekonomian," tutur Parulian.(rls)




Berita Terkait

Berita Populer

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook



Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Teknologi

Read More

Jajak Pendapat



Komentar Terakhir

  • PelangiQQ

    Ah.. paling bentar ajaa tu - Dapatkan bonus melimpah untuk member baru !! Hanya di ...

    View Article
  • Pelangipoker

    Semoga hukum dapat ditegakkan walaupun melawan orang berduit - Dapatkan bonus untuk member baru ...

    View Article
  • Pokerpelangi

    Udah dapat keja lain mungkin. Habis lama kali diterima PNS - Poker online bonus terbesar untuk ...

    View Article

Video Terbaru

View All Video