IZI Riau laksanakan Peresmian dan Serah Terima Program Benah Musholla Ponpes Baitul Quran Kampar
BERMADAH.CO.ID, SIAK - Jumat (05/07), IZI Riau meresmikan sekaligus serah terima Program Benah Musholla Pondok Pesantren Baitul Qur'an Kampar yang berada di Desa Karya Indah, Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar. Agenda ini dihadiri lansung oleh Pimpinan Pondok Pesantren Baitul Qur'an Ustad Furqon, Kabid Pemberdayaan dan Pendistribusian Zakat IZI Riau Ghofur dan sejumlah santri-santri penghafal Al-Qur'an.
Peresmian dan serah terima program Benah Musholla ini di awali dengan makan siang bersama dengan para santri-santri penghafal Qur'an serta semua majelis guru beserta tim IZI Riau. Sehabis makan siang bersama dilanjutkan dengan acara resmi mulai dari kata sambutan, penyerahan simbolis peresmian program Benah Musholla, serta doa bersama untuk para donatur dan di tutup dengan foto bersama.
Ustad Furqon selaku pimpinan Pondok Pesantren Baitul Qur'an sangat senang dengan adanya program Benah Musholla ini. Beliau menyampaikan nasihat di depan santrinya bahwa ketika seseorang sudah meninggal maka terputuslah semua pahala amalan kita kecuali tiga hal, salah satunya adalah sedekah jariyah.
Program Benah Musholla ini tentunya akan mengalir terus kepada para donatur selama kita terus beraktifitas menggunakan musholla ini untuk ibadah, belajar, menghafal Al-Qur'an dan hal-hal baik lainnya.
Ustad Furqon turut mendoakan para donatur IZI terkhusus kepada Ibu Yusratul Hayati beserta keluarganya.
"Semoga Ibu Yusratul Hayati selalu diberikan kesehatan dalam kehidupan sehari-harinya, semoga dilancarkan rezekinya, disehatkan badannya, suaminya dan anak-anaknya menjadi orang yang sholeh, " doa Ustad Furqon Pimpinan Pondok Pesantren Baitul Qur'an Kampar.
Kemudian Ustad Furqon turut mendoakan juga untuk seluruh karyawan IZI Riau.
"Untuk para karyawan IZI Riau, semoga sehat selalu dan juga mendapatkan amal jariyah karena menjadi jembatan para donatur kepada orang-orang yang membutuhkan"
Ghofur perwakilan dari IZI Riau dalam sambutannya menyampaikan bahwa Program Benah Musholla ini merupakan salah satu program yang banyak diminati oleh para donatur. Tentunya program-program seperti ini dampaknya sangat besar bagi jama'ah apalagi untuk santri penghafal Qur'an. Ponpes Baitul Qur'an Kampar dulunya mempunyai musholla yang dibangun terbuat dari bahan kayu namun karena berbagai hal Musholla tersebut roboh dan tidak bisa digunakan lagi.
"Berkat doa kita bersama Musholla ini yang dulunya roboh sekarang sudah bisa kita bangun kembali berkat atas izin Allah dan serta kebijakan para donatur, Alhamdulillah para santri bisa kembali beraktifitas seperti biasa, sholat berjama'ah dan kembali menghafal Al-Qur'an dengan nyaman, " ungkap Ghofur.
Di kesempatan yang sama Ghofur turut menyampaikan terima kasih kepada para semua majelis guru dan santri yang telah mendoakan kebaikan kepada donatur IZI yang terus berkontribusi dalam program-program IZI khususnya di program Benah Musholla ini.
"Terima kasih kepada para semua majelis guru, ustadz dan para santri yang selalu mendoakan semua para donatur IZI, selagi musholla ini masih digunakan Insya Allah pahalanya akan mengalir sampai ke para donatur kita, semoga dengan bantuan program benah Mushola ini dapat digunakan sebaik-baiknya untuk beribadah sholat lima waktu, belajar dan mengajar serta menghafal Al-Qur'an dan aktivitas-aktivitas lainnya "
Acara ini ditutup dengan foto bersama para santri penghafal Qur'an dengan para Ustad guru Ponpes Baitu Qur'an Kampar bersama dengan tim IZI Riau.(rls)
Berita Terkait
- Penanggulangan Karhutla di lintas Wilayah Koramil 06/PWK Sabak Auh, Sabtu 6 Juli0
- Sabtu 6 Juli, Babinsa Koramil 02/Sungai Apit Komsos di kampung Tanjung Kuras0
- Sepakati Empat Poin Kerja Sama Ini, Fakultas Pertanian UPP MoU dengan SMK Kelapa Sawit AGI0
- Penanggulangan Karhutla di Wilayah Koramil 02/Sungai Apit, Jumat 5 Juli0
- Hari Ini, Koramil 02/Sungai Apit dan Kelompok Konservasi Laskar Mandiri Giat Pembibitan Mangrove0
- Penanggulangan Karhutla di lintas Wilayah Koramil 06/PWK Sabak Auh, Jumat 5 Juli0
- Jumat 5 Juli, Koramil 06/Pwk Sabak Auh Pengecekan anak stunting0
- Tinjau PLTS PLN, Menteri BUMN Pastikan Peringatan HUT RI di IKN Gunakan Listrik Hijau0
- Jalur Bosda Afirmasi SMA dan SMK Swasta Diserbu Peserta Didik, Disdik Riau Berencana Buka Tahap II0
- Terduga Pelaku Pemerkosaan Ditangkap Setelah Menyetubuhi Menantunya yang Sedang Sakit0
Berita Populer
- Sah, Edy Natar dan M Harris berpasangan di Pilgubri 2024 Mendatang
- Pencuri Terobos Pos 9 PT RAPP Ditahan Polres Pelalawan
- Dukungan Balon Walikota PATEN Terus Berdatangan, Mulai dari Keluarga Besar TNI, FKPPI
- Terima Sertipikat Tanah Elektronik, Warga Jakarta: Yakin karena Lebih Safety
- Daftar Calon Bupati Kuansing, Cak Mus Perjuangkan Gaet Dana Pusat untuk Pembangunan
- Kinerja Reforma Agraria Indonesia Diapresiasi Dunia
- Malam 27 Ramadhan, Sungai Apit Akan Diterangi Hiasan Lampu Colok
- Menteri AHY Sosialisasikan Kemudahan Investasi Melalui Kepastian Hukum Hak Atas Tanah
- Kejari Pelalawan Tetapkan Tersangka dan Tahan Mantan Kades Bagan Limau & Kaur
- Ragil Ibnu Hajar, Siap Hajar Permasalahan Pekanbaru Dengan Komitmen Penuh