Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi Bedah Rumah Warga, Program Zakat Bersama BASNAS

By Bermadah 23 Mei 2024, 16:10:19 WIB Siak
Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi Bedah Rumah Warga, Program Zakat Bersama BASNAS

BERMADAH.CO.ID, SIAK - Kepolisian resor ( Polres ) Siak kembali salurkan zakat personil Polres yang dihimpun BAZNAS Kabupaten Siak melalui Program bedah rumah presisi wujudkan rumah layak huni kepada masyarakat Kabupaten Siak yang sangat membutuhkan.

Rismanita (25) dan suaminya Dedi (30) warga Kampung Sungai Tengah Kecamatan mempura kali ini yang beruntung menerima bantuan RLH dari Polres Siak,pasangan suami istri ini sehari hari bekerja sebagai buruh serabutan,sudah 8 tahun tinggal di rumah berukuran 4 kali 3 meter dengan satu unit kamar yang disekat dengan kain.
B
Tidak ada kamar mandi. Hanya ada dapur mini, ruang tamu sekaligus dijadikan dapur. Di sanalah Risma dan Dedi tinggal bersama dua anaknya.

Pasutri itu terlihat senang terharu, saat Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi bersama sang istri melakukan peletakan batu pertama rumah layak huni (RLH) untuk Risma dan Dedi. Rabu ( 22/05/2024 )

Kapolres Asep Sujarwadi datang bersama sang istri Ny Octo Asep, Kabag Ops Kompol Didi Antoni, para kasat, kapolsek, Camat Mempura  Harland, Lurah Sungai Mempura Megawati, Kasipem Afri Chandra, mengaku senang dapat berbagi. 
Diketahui AKBP Asep beberapa waktu lalu menerima penghargaan dari BAZNAS RI sebagai salah satu tokoh penggerak Zakat. Zakat personel yang dihimpun Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Polres Siak, menjadi satu- satunya dan pertama dijajaran Polda Riau .

"Sejumlah RLH sudah dibangun melalui zakat personel Polres Siak, ini tidak terlepas dari kerjasama dengan BAZNAS Kabupaten Siak," ucap AKBP Asep.

Polres Siak juga mendapat apresiasi dari pimpinan tertinggi Polri di Provinsi Riau Irjen Muhammad Iqbal karena satu satu nya Polres jajaran Polda Riau yang memiliki Unit Pengumpul Zakat ( UPZ ) dan dikelola dengan baik.

"Kami tetap menggandeng dan tak henti berkoordinasi dengan Baznas Siak. Karena Baznas yang memiliki data tentang warga yang berhak mendapatkan bantuan,” kata kapolres.

Ketua Baznas Siak H.Samparis bin Tatan, S.Pd.I  yang hadir bersama timnya mengaku kagum atas perhatian Polres Siak terhadap masyarakat melalui pengumpulan zakat oleh UPZ Polres Siak.

"Hal ini patut diapresiasi dan layak menjadi inspirasi,” ucapnya.
Selalu saja ada inovasi yang dilakukan Kapolres Asep untuk menyejahterakan  masyarakat. Sambung nya

Risma yang duduk didampingi ibunya bernama Nurhayati (43) mengucapkan terima kasih tak terhingga atas perhatian Kapolres Asep dan istrinya karena telah menyaksikan zakat anggotanya melalui Baznas Siak menjadi rumah layak huni.

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada ibu saya yang telah menghibahkan tanahnya,“ ucap Risma yang yakin pasti Allah akan membalas kebaikan seluruh personel polres, termasuk Kapolres Asep dan istri, serta Baznas Siak Samparis bin Tatan dan timnya.(***)




Berita Terkait

Berita Populer

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook



Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Teknologi

Read More

Jajak Pendapat



Komentar Terakhir

  • PelangiQQ

    Ah.. paling bentar ajaa tu - Dapatkan bonus melimpah untuk member baru !! Hanya di ...

    View Article
  • Pelangipoker

    Semoga hukum dapat ditegakkan walaupun melawan orang berduit - Dapatkan bonus untuk member baru ...

    View Article
  • Pokerpelangi

    Udah dapat keja lain mungkin. Habis lama kali diterima PNS - Poker online bonus terbesar untuk ...

    View Article

Video Terbaru

View All Video