Kecelakaan Laut di Kuala Kampar, Satu Nyawa Melayang
BERMADAH.CO.ID, PELALAWAN - Kapolsek Kuala Kampar AKP Rhino Handoyo SH, menyampaikan terjadi peristiwa pada Sabtu, 7 September 2024, sekitar pukul 13.00 WIB, terjadi kecelakaan laut di perairan Tanjung Selukup, Desa Teluk, Kecamatan Kuala Kampar, Kabupaten Pelalawan.
Sebuah kapal barang yang membawa muatan beras tenggelam setelah dihantam gelombang besar. Dikemudikan Korban yaitu Nasrul Cahaya (27), Desa Teluk Bakau Kec.Kuala Kampar. (Meninggal Dunia).
Sementara ABK yaitu Arman , 42 th. Desa Teluk Baku Kec. Kuala Kampar. (Selamat), Irfan Ilham 13 th Desa Teluk Bakau Kec. Kuala Kampar (Selamat), Fajatc Hidayat 16 th. Desa Teluk Bakau Kec. KualaKampar (Selamat), Putra Darman , 18 th. Desa Teluk bakau Kec. kuala Kampar. (Selamat)
Kapal tersebut dikemudikan oleh Nasrul Cahaya (27), bersama empat awak kapal lainnya. Dalam peristiwa ini, Nasrul Cahaya meninggal dunia, sementara empat korban lainnya berhasil selamat.
Saksi mata, Usman (52), yang berada di lokasi, melihat korban melambaikan tangan meminta pertolongan dan segera mengevakuasi mereka menggunakan kapalnya.
Korban Nasrul Cahaya ditemukan tidak bernyawa dan setelah dievakuasi ke Pelabuhan Penumpang Kecamatan Kuala Kampar, jenazahnya dibawa ke Puskesmas setempat untuk visum.
Pada pukul 18.00 WIB, jenazah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dibawa ke rumah duka. (EP)
Berita Terkait
- Rumah Dinas Kepala Dinas Perkebunan Kabupaten Pelalawan Terbakar, Kerugian Ditaksir Rp250 Juta0
- PATEN, Bertemu Emak-emak, Balon Cawako Dastrayani Bibra Sosialisasi di Sidomulyo Timur0
- PATEN, Bertemu Emak-emak, Balon Cawako Dastrayani Bibra Sosialisasi di Sidomulyo Timur0
- PATEN, Bertemu Emak-emak, Balon Cawako Dastrayani Bibra Sosialisasi di Sidomulyo Timur0
- Disambut Tunggangan Singa, Balon Walikota Edy Nasution: Misuri Bukan Organisasi Baru Bagi Saya0
- Penanggulangan Karhutla di Wilayah Koramil 02/Sungai Apit Sabtu, 7 September0
- Sabtu 7 September, Babinsa Koramil 02/Sungai Apit Komsos di kampung Dosan0
- Menteri AHY: Kita Lindungi Masyarakat Adat0
- Buka Pertemuan Puncak Internasional Pertama tentang Tanah Ulayat, Menteri AHY: Kita Lindungi Masyara0
- Pimpinan pelaksanaan Bujang Kampung ke-116, Wabup Husni Apresiasi Kader Posyandu Lansia0
Berita Populer
- Sah, Edy Natar dan M Harris berpasangan di Pilgubri 2024 Mendatang
- Pencuri Terobos Pos 9 PT RAPP Ditahan Polres Pelalawan
- Dukungan Balon Walikota PATEN Terus Berdatangan, Mulai dari Keluarga Besar TNI, FKPPI
- Terima Sertipikat Tanah Elektronik, Warga Jakarta: Yakin karena Lebih Safety
- Daftar Calon Bupati Kuansing, Cak Mus Perjuangkan Gaet Dana Pusat untuk Pembangunan
- Malam 27 Ramadhan, Sungai Apit Akan Diterangi Hiasan Lampu Colok
- Kinerja Reforma Agraria Indonesia Diapresiasi Dunia
- Kejari Pelalawan Tetapkan Tersangka dan Tahan Mantan Kades Bagan Limau & Kaur
- Menteri AHY Sosialisasikan Kemudahan Investasi Melalui Kepastian Hukum Hak Atas Tanah
- Ragil Ibnu Hajar, Siap Hajar Permasalahan Pekanbaru Dengan Komitmen Penuh