Menguasai Materi Debat, P4TEN Tampil Gagah Berbaju Melayu dan Bertanjak dengan Tenang dan Elegan

By Bermadah 09 Nov 2024, 00:59:48 WIB Pekanbaru
Menguasai Materi Debat, P4TEN Tampil Gagah Berbaju Melayu dan Bertanjak  dengan Tenang dan Elegan

BERMADAH.CO.ID, PEKANBARU - Pasangan JM Calon Walikota Pekanbaru Nomor 4 Ayah Kita Brigjend TNI (Pur) Edy Nasution-Dastrayani Bibra selain tampil gagah dengan baju Melayu biru dengan tanjak hitam berbenang emas, juga menguasai secara detail berbagai persoalan serta solusi yang dihadapi  Kota Pekanbaru.
Debat publik pertama Calon Walikota Pekanbaru oleh KPU Pekanbaru berlangsung di SKA Coex, mulai pukul 20.00 Wib, Jumat (8/11).

Selain nomor 4, juga tampil 4 calon walikota yang lain nomor 1, nomor 2, 3 dan 5.

Mantan Dandrem 031 Wirabima memulai pembicaraan dengan memaparkan visi dan misi P4TEN (Pengayom, Agamis, Tegas, Energi dan Nasionalis) untuk menjadikan Pekanbaru Agamis, Unggul dan Bermartabat dengan tenang dan elegan.

"Sebagai kota yang agamis, kita ingin mewujudkan masyarakat yang taat beribadah, baik Islam, Kristen, Hindu, Buda dan Koanghucu rukun dan harmonis sehingga menjadikan kota ini nyaman jauh dari kemaksiatan seperti yang terjadi saat ini," ujar Edy Nasution yang diusung dan didukung Nasdem, PPP, Partai Buruh dan PBB.         

Kemudian sebagai Ibukota Provinsi Riau yang menjadi barometer kabupaten/kota yang ada, Pekanbaru harus unggul dalam segala sektor, baik kesehatan, pendidikan, ekonomi, kebudayaan dan infrastruktur.

"Dengan terwujudnya semua itu, ditambah meningkatkan kualitas manusia dengan peningkatan pendidikan baik umum dan agama, maka Pekanbaru kota yang bermartabat akan menjadi kenyataan," tegas Edy Nasution sembari menjelaskan upaya menciptakan biaya parkir yang murah, persoalan sampah dan cara mengatasinya serta penyebab banjir dan solusi untuk menghilangkannya.

Sementara itu, terkait pembangunan kebudayaan Melayu yang menjadi salah satu tema debat pertama ini, Calon Wakil Walikota Dastrayani Bibra dengan berseloroh mengatakan, yang konsisten dengan kebudayaan Melayu hanya nomor 4, lanjut Dastrayani Bibra yang pernah maju sebagai Calon Walikota Pekanbaru priode sebelumnya dengan total suara 28 persen, hanya P4TEN yang memakai baju Melayu lengkap dengan tanjaknya.

"Kita harus konsisten, jangan dimulut bicara dan mendukung kebudayaan Melayu, tetapi tidak diwujudkan dalam sikap dan kebijakan," kata Dastrayani Bibra yang disamput teriakan "P4TEN" para pendukung.

Sementara itu agenda P4TEN, Sabtu (9/11),  Solat Subuh berjamaah ke 221 di Masjid Al Iklas, Vila Permata Paus, Kampanye Dialogis  di Rejo Sari, Tenayan Raya pukul 08.00 Wib dan  kampanye dialogis di Jalan Sepakat Kulim Permai, Pebatuan, Kecamatan Kulim pukul 16.00 Wib.(***)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook



Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Teknologi

Read More

Jajak Pendapat



Komentar Terakhir

  • PelangiQQ

    Ah.. paling bentar ajaa tu - Dapatkan bonus melimpah untuk member baru !! Hanya di ...

    View Article
  • Pelangipoker

    Semoga hukum dapat ditegakkan walaupun melawan orang berduit - Dapatkan bonus untuk member baru ...

    View Article
  • Pokerpelangi

    Udah dapat keja lain mungkin. Habis lama kali diterima PNS - Poker online bonus terbesar untuk ...

    View Article

Video Terbaru

View All Video