Memeluk Melayu, Karya Terbaru Dr H Griven H Putra
Diluncurkan di Hari Kebangkitan Nasional

By Bermadah 20 Mei 2025, 16:14:06 WIB Budpar
Memeluk Melayu, Karya Terbaru Dr H Griven H Putra

BERMADAH.CO.ID, PELALAWAN — Sastrawan terkemuka asal Riau, Dr. H. Griven H. Putra, yang juga bergelar Datuk Batin Diraja atau Batin Sibokol-bokol Rantaubaru, Kabupaten Pelalawan, kembali menorehkan jejak penting dalam khazanah budaya Melayu. 

Ia resmi meluncurkan buku terbarunya yang berjudul "Memeluk Melayu" pada Selasa, 20 Mei 2025, di Balai Serindit, Gedung Daerah Provinsi Riau.

Acara peluncuran yang digelar bertepatan dengan peringatan Hari Kebangkitan Nasional ini menjadi sangat bermakna, mengingat buku tersebut mengangkat esensi dan semangat kebangkitan budaya Melayu dalam bingkai kebangsaan Indonesia. 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut tokoh-tokoh penting Riau, seperti Ketua FKPMR Dr Drh  H Chaidir, MM, Ketua PWNU Riau KH R Abdul Khalim Mahali, serta sejumlah tokoh masyarakat, budayawan, akademisi, dan pelajar.

"Kenapa peluncuran buku ini kita laksanakan tepat di Hari Kebangkitan Nasional? Karena Melayu telah memberi sumbangsih besar bagi bangsa ini. Bahasa Melayu menjadi dasar Bahasa Indonesia, dan negeri ini akan bangkit jika kita mengenang dan memuliakan jasa Melayu.
Maka Melayu itu harus dipeluk, dihormati, dan disejahterakan," ungkap Griven dengan penuh semangat dalam sesi bincang buku.

Lebih jauh, Griven menyampaikan harapan agar buku Memeluk Melayu dapat menjadi inspirasi lintas generasi, mulai dari anak sekolah, mahasiswa, hingga para pengambil kebijakan.

Ia juga mengaitkan karya ini dengan perjuangan masyarakat Riau untuk mendapatkan status "Riau Istimewa" sebagai bentuk pengakuan terhadap kontribusi historis dan strategis Riau dalam konteks kebangsaan.

"Buku ini bukan sekadar karya sastra, tetapi juga refleksi sejarah, kebudayaan, dan identitas Melayu yang harus terus diperjuangkan. Saya berharap, buku ini bisa menjadi bahan kajian akademis maupun referensi kebijakan pemerintah," tambahnya.

Griven juga menyampaikan apresiasi mendalam kepada Gubernur Riau, Abdul Wahid, yang telah memberikan dukungan penuh hingga peluncuran buku dan forum bincang berjalan sukses dan penuh khidmat. (EP)




Berita Terkait

Berita Populer

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook



Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Teknologi

Read More

Jajak Pendapat



Komentar Terakhir

  • PelangiQQ

    Ah.. paling bentar ajaa tu - Dapatkan bonus melimpah untuk member baru !! Hanya di ...

    View Article
  • Pelangipoker

    Semoga hukum dapat ditegakkan walaupun melawan orang berduit - Dapatkan bonus untuk member baru ...

    View Article
  • Pokerpelangi

    Udah dapat keja lain mungkin. Habis lama kali diterima PNS - Poker online bonus terbesar untuk ...

    View Article

Video Terbaru

View All Video